Cara Berhenti/ Unreg Paket Internet im3 Indosat Ooredoo - Teknoquen

Hot

Post Top Ad

Tuesday, July 31, 2018

Cara Berhenti/ Unreg Paket Internet im3 Indosat Ooredoo

Cara Berhenti/ Unreg Paket Im3 ( Internet, Nelpon, Dan Sms ) Indosat Ooredoo - Banyak sekali alasan mengapa orang ingin berhenti berlangganan paket yang ada di indosat im3, misalnya karena ingin berpindah ke operator lain, ingin pindah dari paket yellow, 1000, freedom ke unlimited, dari paket nelpon, sms harian ke mingguan, bahkan bulanan dan masih banyak alasan lainnya.
sumber gambar : indosatooredoo.com

Pengguna indosat ooredoo bebas melakukannya, karena hal itu menjadi hak pengguna. Perlu diketahui, indosat ooredoo merupakan salah satu provider layanan kartu seluler yang ada di indonesia yang memiliki banyak pelanggan. Dan tentunya indosat selalu memberikan paket2 dan promo yang menarik setiap bulannya.

Ada 2 cara paling mudah untuk unreg paket im3 indosat, baik itu untuk langganan paket internet, nelpon dan sms. Caranya adalah dengan melakukan sms dan mengakses kodel dial up via umb. Sebenarnya ada cara lain, tetapi harus menggunakan smartphone atau android dengan menggunakan aplikasi my im3, pelanggan dapat memanage semua aktifitas mibile dengan kemudahan dalam aplikasi. tetapi jika tidak terbiasa maka dapat menggunakan cara yang akan kita bahas berikut.

Cara Stop Berhenti Paket  im3

Cara pertama dan yang paling mudah untuk unreg semua paket im3 adalah melalui/ via sms. cukup dengan mengetikan perintah sms dan semuanya beres.
  • Ketik Unreg Dan Kirim Ke 363.
  • Tunggu pemberitahuan bawhwa paket internet anda telah berhenti.
Cara Kedua untuk berhenti langganan dapat melalukannya dengan dial via umb. cara kedua ini juga bisa dilakukan untuk berhenti paket nelpon dan sms. Jika cara pertama tidak bisa maka coba cara ini.

  1. Ketika kode dialnya *363# tekan ok.
  2. Pilih 5.Lain2
  3. pilih menu 3. internet lainnya.
  4. Pilih menu 7. Status&info.
  5. Pilih menu 3. berhenti langganan.
  6. Konfirmasi untuk berhenti langganan paket internet dengan menekan angka 1.
  7. Tunggu pemberitahuan melalui sms bahwa kamu telah sukes meng unreg paket internet im3 indosatmu.
  8. Selesai.
Sebelum berhenti berlangganan ada baiknya kamu benar-benar memastikan/ yakin, karena jika tidak sisa kuota yang ada akan hangus dan tidak bisa dikembalikan lagi setelah melakukan proses unreg. Jika dalam proses kamu tidak mendapatkan balasan, mungkin sedang terjadi gangguan jaringan. silahkan untuk mencoba kembali dan ulangi sampai berhasil, atau bisa langsung menghubungi customer service indosat ooredoo agar bisa di bantu untuk proses yang lebih cepat.

 

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad